Home / Gaya Hidup / Kesehatan / Tips Berpuasa Bagi Penderita Diabetes
berpuasa bagi penderita diabetes
Hungry person hand holding fork knife on food plate

Tips Berpuasa Bagi Penderita Diabetes

berpuasa bagi penderita diabetes

Ramadhan tentunya menjadi bulan yang sangat ditunggu-tunggu oleh kaum muslimin di seluruh dunia. Karena di bulan Ramadhan seorang muslim bisa berpuasa untuk beribadah. Tetapi tidak semua orang bisa menjalani ibadah puasa dengan mudah, banyak orang yang terkendala dalam menjalankan puasa karena kesehatan tubuhnya. Salah satunya adalah penderita diabetes.

Oleh sebab itu inilah beberapa tips menjalankan puasa bagi Anda yang menderita diabetes.

  1. Makanan Non Lemak

Seperti kita ketahui, makanan berlemak merupakan salah satu penyumbang meningkatnya gula darah pada tubuh. Oleh karena itu bagi Anda penderita diabetes hati-hati dalam memilih makanan saat sahur. Pilih makanan yang rendah Lemak.

  1. Air Putih yang Cukup

Air putih memang sehat. Biarpun Anda bukan penderita diabetes meminum air putih pada saat sahur memang disarankan karena ini bagus untuk kesehatan Anda. Hal ini untuk menghindari dihidrasi saat siang hari dan yang jelas akan meningkatkan kinerja dari fungsi ginjal.

  1. Jumlah Asupan Gula

Saat Anda sahur ataupun Anda berbuka sebaiknya Anda memperhatikan jumlah asupan gula yang masuk dalam tubuh. Anda harus mengetahui makanan yang mengandung gula cukup tinggi dan menjaga agar tidak terlalu berlebih. Anda bisa ambil contoh buah kurma. Buah kurma terkenal dengan asupan gula yang tinggi sehingga Anda bisa membatasi saat makan buah kurma ini.

  1. Konsultasi Dokter

Yang terakhir adalah Anda mengkonsultasikan kesehatan Anda ke dokter. Pastikan Anda mengecek kadar gula darah Anda sehingga Anda aman dalam menjalankan ibadah puasa selama bulan Ramadhan.

About Trend Indonesia