Home / Nasional / Umum / Presiden Apresiasi Penangkapan Teroris di Bekasi

Presiden Apresiasi Penangkapan Teroris di Bekasi

Tim Detasemen Khusus 88 Antiteror Polri berhasil menangkap tujuh orang terduga teroris di beberapa tempat berbeda. Dalam penangkapan tersebut di temukan juga bom rakitan yang memiliki daya ledak cukup tinggi, bom tersebut diduga akan diledakan di tempat Vital, namun Tim Densus88 berhasil menggagalkannya.

Presiden Joko Widodo Memberikan Apresiasi terhadap kinerja Detasemen Khusus 88 Anti Teror Polri karena sudah berhasil menangkap terduga teroris di Bekasi teaptnya di Jalan Bintara Jaya RT 04 RW 09, Kelurahan Bintara Jaya, Kecamatan Bekasi Barat. Selain itu Presiden Juga menyampaikan bahwa Sampai saat ini ancaman Teroris masih ada.

Aksi Terorisme masih ada, masih bergerak diantara kita, ujar presiden saat menghadiri peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang diselenggarakan GP Ansor. Selain itu, Beliau juga menyampaikan, seluruh elemen masyarakat untuk bisa membantu aparat keamanan dalam memerangi ancaman teroris. Sebab teroris menjadi musuh bersama. Beliau juga menambahkan bahwa, Tanpa adanya peran dari masyarakat, niscaya ancaman tersebut bisa berkurang. Jangan ada ruang sekecil apa pun di Indonesia untuk terorisme,” tambahnya,

About Trend Indonesia