Home / Nasional / Umum / Pemudik Sudah Padati Stasiun Gambir
informasi suasana mudik di gambir tahun 2017

Pemudik Sudah Padati Stasiun Gambir

informasi suasana mudik di gambir tahun 2017

Lebaran bisa menjadi moment untuk berkumpul bersama sanak keluarga, tak terkecuali juga bagi mereka yang merantau ingin sekali bertemu dengan keluargnya dikampung halamannya. Menjelang hari raya idul fitri ini, Stasiun Gambir, Jakarta Pusat, Terpantau sudah mengalami kepadatan penumpang dari kalangan pemudik. Banyaknya jumlah penumpnang, membuat bangku di ruang tunggu yang disediakan tidak bisa menampung.

Beberapa penumpang juga memilih untuk duduk dilantai sambil menunggu keberengkatan kereta. Tidak sedikit juga pemudik yang duduk di anak tangga yang menuju tempat makanan yang dijadikan sebagai tempat duduk.

Lonjakan pemudik sepekan menjelang lebaran ini, didominasi bagi mereka yang sudah mengajukan cuti. Para penumpang disini kebanyakan sudah mengambil cuti panjang untuk bisa mudik.

Berdasarkan data dari PT Kereta Api Indonesia (KAI), ada sekitar 700 ribu orang yang akan mudik menggunakan kereta api, para penumpang tersebut berangkat dari stasiun Gambir dan Stasiun Senen. Masa angkutan Lebaran berlaku pada 15 Juni-6 Juli 2017.

Beradasarkan data tersebut akan ada 238.712 penumpang yang berangkat dari Stasiun Gambir. Sedangkan 461.294 berasal dari Stasiun Senen. Kepadatan penumpang sudah terlihat sejak H-7 menjelang lebaran. diperkirakan puncak arus mudik terjadi pada H-3 lebaran atau hari Jumat nanti.

About Trend Indonesia