Home / Gaya Hidup / Wisata / Latih Kreatifitas di Kandang Jurang Doank

Latih Kreatifitas di Kandang Jurang Doank

kandang_jurang_doank2Mencoba liburan yang berbeda asik juga. Apalagi kalau liburan bisa sambil belajar pastinya jadi lebih menyenangkan. Coba nih ke Kandank Jurank Doank di Tangerang Selatan. Liburan kesini beda dari tempat liburan lainnya loh.

Kandank Jurank Doank adalah sebuah tempat liburan keluarga dengan berbagai macam kegiatan yang bisa mengasah kekreatifitasan anak. Lokasi wisata yang terletak di Komplek Alvita Q #14 Ciputat ini di bangun oleh seorang artis yang bernama Raden Rizki Mulyawan Kertanegara Hayang Denadadi Kusuma atau yang lebih dikenal dengan Dik Doank.

Disana terdapat komunitas kreativitas seperti, kelas menggambar, gitar, biola, perkusi, vokal, fotografi, band, dan kelas kayu. Semua kelas ini dibuka setiap hari. Dari semua kelas yang tersedia di Kandank Jurank Doank ada 1 kelas yang sangat disukai oleh para pengunjung yaitu, kelas menggambar. Kelas yang dibuka mulai pukul 08.00 sampai 10.00 ini adalah sebuah kelas yang terletak di outdoor atau diluar ruangan karena anak-anak nanti akan diajak melukis langsung sawah yang terdapat disana dan akan ditemani oleh Dik Doank yang akan memberikan mereka motivasi dan bercerita agar anak-anak menjadi lebih berimaginas dalam melukis. Dan alat lukis yang disediakan pun gratis tanpa dipungut biaya.

Banyak yang menyukai kelas menggambar bukan berari kelas lain menjadi tak diminati oleh pengunjung loh. Pengunjung yang lebih banyak anak-anak ini juga menyukai kelas vokal. Untuk masuk kelas ini akan diseleksi terlebih dahulu oleh Dik Doank, jika si anak memiliki suara yang bagus akan diajak manggung bareng Dik Doank.

Aktifitas tak berhenti disitu saja loh. Anak juga bisa menikmati area Outbound juga. Ada banyak permainannya seperti flying fox, menanam padi, memandikan kerbau, menanam pohon, rock climbing hingga permainan untuk keluarga.

Harga persatu mainan hanya Rp. 20.000 saja. Dan untuk masuk ke Kandank Jurank Doank dan menikmati kelas komunitas tidak dipungut biaya alias gratis. Selain itu di Kandank Jurank Doank juga ada musuem yang terdapat banyak sekali karya dari Dik Doank juga ada Perpustakaan dengan buku yang menarik. Menikmati Museum dan Perpustakaan juga tidak dipungut biaya, tetapi ada syaratnya. Syaratnya adalah dilarang membuang sampah sembarangan.

Wah mudah sekali syaratnya. Yuk berlibur murah meriah sekaligus bermain sambil belajar. Mari berlibur di Kandank Jurank Doank.

About Trend Indonesia