Home / Nasional / Umum / Menteri Pendidikan – Wirausaha di Ciptakan dilingkungan bukan dalam kelas

Menteri Pendidikan – Wirausaha di Ciptakan dilingkungan bukan dalam kelas

Menteri Pendidikan Muhadjir Effendy menyatakan bahwa, Wirausaha harus diciptakan dilingkungan dan suasana wirausaha bukan dipelajari didalam kelas. Hal tersebut bisa diperoleh disekolah. Sehingga ia sangat menolak untuk menjadikan wirausaha sebagai mata pelajaran.

Ia juga menambahkan, jika wirausaha dijadikan pelajaran mungkin nanti bisa jadi wara wiri, saat ia menjabat menjadi rektor di Universitas Muhammadiyah Malang, ia dengan tegas menolak mata pelajaran wirausaha, sebab ini tidak bisa dipelajari didalam kelas. “tegasnya”.

Kini Mendikbud pun meminta kepada kepala sekolah untuk tidak memaksakan wirausaha masuk dalam mata pelajaran, ia menjelaskan, bahwa wirausaha merupakan ilmu yang dipelajari dan didapat di lapangan, lalu kemudian diajarkan oleh seseorang yang memiliki pengalaman membuka usaha dan ini bisa diterapkan untuk para siswa.

Untuk pelajaran wirausaha, jangan diberikan didalam kelas namun suruh pergi kepasar sehingga siswa bisa melihat cara berjualan. Dan bisa ikut untuk berjualan sehingga nantinya mental wirausaha nya akan kelihatan. Jika diajarkan didalam kelas oleh guru yang tidak pernah menjadi wirausaha maka nantinya tidak pernah menjadi wirausaha. “tegasnya”.

Selain itu, ia juga menambahkan, kiat sukses menjadi pengusaha adalah, seorang pengusaha harus pernah merasakan bangkrut dan juga berani dalam mengambil resiko. Membangun usaha sendiri jangan dinilai dari kesuksesannya namun dilihat bagaimana pengusaha tersebut melewati tantangan tersebut. Tantangan tersebut yaitu kegagalan.

 

About Trend Indonesia