Home / Ekonomi / Komoditi / KPPU – Hingga Lebaran, Harga Daging Stabil
informasi harga daging menjelang lebaran

KPPU – Hingga Lebaran, Harga Daging Stabil

informasi harga daging menjelang lebaran

Komisi Pengawasan Persaingan Usaha (KPPU) menjamin ketersediaan stok daging dipasaran masih cukup aman menjelang H-2 lebaran 2017. Berdasarkan data yang tersedia, stok daging saat ini masih mencukupi kebutuhan hingga H-2 lebaran. selain itu harga juga diperkirakan masih cukup stabil dan tidak akan mengalami lonjakan yang tinggi.

Pada H-2 menjelang lebaran, permintaan masyarakat terhadap daging sapi akan mengalami lonjakan hingga 4 kali lipat. Walaupun terjadi lonjakan namun menurut KPPU,Rumah Potong Hewan (RPH) siap untuk memasok daging sapi untuk kebutuhan konsumen.

Sementara itu, menurut KPPU, pada lebaran tahun ini, harga daging sapi jauh lebih murah dibandingkan dengan lebaran tahun lalu. Saat ini harga daging sapi segar dijual Rp 110 perkg hingga Rp 120 ribu perkg. Dan daging beku dijual Rp80 ribu per kilogram, untuk harga daging kerbau dijual Rp65 ribu per kilogram.

Harga daging sapi masih stabil hingga selesai lebaran nanti. Stabilnya harga daging tersebut karena ketersediaan yang cukup ditambah dengan adanya satgas pangan yang terus memantau pergerakan harga kebutuhan pokok dipasaran.

Harga Kebutuhan Pokok Nasional

No Komoditas Unit Periode: Juni 2017
12 13 14 15 16
1 Minyak Goreng Curah Rp / kg 11,469 11,494 11,484 11,484 11,486
2 Daging Sapi Rp / kg 115,734 115,685 115,685 115,734 115,783
3 Daging Ayam Broiler Rp / kg 30,178 30,218 30,265 30,132 30,304
4 Daging Ayam Kampung Rp / kg 0
5 Telur Ayam Ras Rp / kg 22,722 23,026 22,833 22,825 22,794
6 Tepung Terigu Rp / kg 8,694 8,685 8,695 8,702 8,702
7 Kedelai Impor Rp / kg 10,625 10,614 10,607 10,566 10,607
8 Kedelai lokal Rp / kg 10,465 10,512 10,459 10,471 10,487
9 Beras Medium Rp / kg 10,592 10,590 10,591 10,602 10,596
10 Gula Pasir Rp / kg 13,435 13,426 13,443 13,446 13,443
11 Cabe Merah Keriting Rp / kg 26,108 26,457 26,430 26,061 25,535
12 Cabe Merah Biasa Rp / kg 26,671 26,942 26,569 26,774 27,142
13 Bawang Merah Rp / kg 31,824 31,719 31,894 31,908 32,081

Sumber: diolah Kementerian Perdagangan( Ditjen PDN )

About Trend Indonesia